Sabtu, 25 Juli 2015

LUKA BAKAR



Dipagi yang cerah ketika anda menyeduh secangkir teh hangat untuk suami tercinta, tiba-tiba si dede menyenggol meja sehingga tumpahlah secangkir teh tersebut dan melukainya. 

Momy pasti kalang kabut ketika hal itu terjadi. Anda bertanya dengan wajah penuh panik apa yang harus saya lakukan?  Bagaimana ini? Oh Tuhan….
Ketika hal tersebut terjadi, hal yang perlu moms lakukan yaitu jangan panik, tenangkan terlebih dahulu emosi yang ada. Setelah itu lakukan pertolongan pertama

1.      Segera jauhkan anak dari sumber air panas
2.      Dinginkan bagian tubuh yang terkena luka bakar dengan air mengalir selama 10-20 menit
3.      Jangan menggunakan air es atau menambahkan bahan lain seperti minyak atau mentega, pasta gigi ataupun kecap.
4.      Lakukan penilaian apabila luka bakarnya ringan maka lanjutkan pendinginan dengan air mengalir hingga 20 menit. Apabila luka baakar tergolong berat segera bawa ke bidan atau dokter.
5.      Berikan salep pelembab yang mengandung aloe vera
6.      Berikan obat antinyeri seperti paracetamol.
Untuk menilai berat tidaknya luka bakar bisa kita lihat dari gambar dibawah ini


 

Moms untuk mempercepat proses penyembuhan luka maka diperlukan konsumsi makanan yang mengandung protein tinggi. Protein adalah zat penting yang diperlukan untuk membangun serta memperbaiki jaringan yang rusak. Salam sehat selalu ya Moms 








Tidak ada komentar:

Posting Komentar